Komandan ajak prajurit jaga disiplin, soliditas, dan semangat pengabdian
Letkol Arh Moh. Arifin Tekankan Loyalitas dan Semangat Juang Prajurit Arhanud 6/BAY
JAKARTA UTARA (Beritakeadilan.com, DK Jakarta) - Komandan Batalyon Arhanud 6/BAY, Letkol Arh Moh. Arifin, S.I.P., M.Tr. SOU. secara langsung mengambil alih kegiatan Jam Komandan yang digelar pada Rabu (8/10/2025) di Aula Rangkok, Markas Yon Arhanud 6/BAY.
Kegiatan ini diikuti oleh seluruh prajurit Batalyon sebagai sarana komunikasi langsung antara Komandan Batalyon dengan anggota satuan. Dalam arahannya, Danyon Arhanud 6/BAY menekankan pentingnya disiplin, loyalitas, dan profesionalisme sebagai landasan utama dalam menjalankan tugas-tugas satuan ke depan.

“Kegiatan ini bukan hanya rutinitas, tetapi momentum untuk menyatukan visi dan semangat juang. Saya ingin setiap prajurit memahami perannya sebagai garda pertahanan udara yang tangguh dan siap digerakkan kapan pun negara membutuhkan,” tegas Letkol Arh Moh. Arifin.
Selain menyampaikan arahan strategis, Danyon juga memberikan penekanan terhadap peningkatan pembinaan personel, menjaga kebersamaan dalam lingkungan satuan, serta menghindari segala bentuk pelanggaran yang dapat mencoreng nama baik TNI AD.
Acara Jam Komandan ditutup dengan sesi tanya jawab, di mana para prajurit diberi kesempatan untuk menyampaikan aspirasi maupun kendala yang dihadapi dalam pelaksanaan tugas sehari-hari.
Dengan adanya kegiatan ini, diharapkan hubungan antara pimpinan dan anggota satuan semakin solid, serta tercipta lingkungan kerja yang harmonis, profesional, dan siap menghadapi tantangan ke depan. (m.nur)