AKPERSI dorong transparansi penanganan kasus demi keadilan bagi korban
DPC AKPERSI Toba Kawal Kasus Keracunan Makanan di SMP Laguboti
KABUPATEN TOBA (Beritakeadilan.com,Sumatera Utara)-"Ketua DPC Asosiasi Keluarga Pers Indonesia (AKPERSI) Kabupaten Toba, Mangiring Siboro, menegaskan bahwa pihaknya akan memantau secara ketat perkembangan kasus keracunan makanan MBG di SMP Negeri 1 Laguboti pada Rabu (15/10/2025).
Kami bersama seluruh anggota akan terus memantau dan mengikuti perkembangan kasus ini hingga tuntas, serta memastikan bahwa hak-hak siswa untuk mendapatkan makanan yang aman dan sehat tetap terjamin,' terkusus Dapur MBG yang ada di kabupaten Toba"tegas Ketua DPC tersebut
"Pemerintah harus segera mengambil langkah konkret untuk mengevaluasi program Makan Bergizi Gratis (MBG) yang saat ini sedang berlangsung di tengah masyarakat.
Evaluasi ini penting untuk memastikan bahwa program MBG benar-benar memberikan manfaat optimal bagi masyarakat, terutama dalam hal kualitas dan keamanan makanan.
Oleh karena itu, perlu dilakukan penyesuaian dan peningkatan prosedur operasional standar (SOP) di dapur MBG untuk mencegah kejadian serupa di masa depan," tegas Ketua AKPERSI Kabupaten Toba tersebut di hadapan seluruh anggota DPC Toba.
Alex